Minggu, 31 Maret 2013

Aneka Makanan: RESEP MASAKAN BEBEK BUNGKUS PANGGANG


RESEP MASAKAN BEBEK BUNGKUS PANGGANG

Bahan:

  1. 1 ekor bebek muda
  2. 1 liter air
  3. 2 sdt cuka
  4. 3 sdm saus tiram
  5. 3 sdm kecap inggris
  6. 1 sdt lada hitam
  7. 1 sdt pala halus
  8. 2 sdm garam
  9. Minyak wijen, untuk mengoles
  10. Alumunium foil

Cara Membuat Resep Masakan Bebek Bungkus Panggang:


  1. Rendam bebek dengan 1 liter air dan 1 sendok teh cuka selama 15 menit. Cuci bersih, kemudian potong-potong. Sisihkan.
  2. Campur saus tiram, kecap inggris, lada hitam, pala halus dan garam. Aduk bersama potongan daging bebek. Diamkan selama 2 jam.
  3. Bungkus potongan daging bebek dengan alumunium foil yang dioles dengan inyak wijen.
  4. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama 30 menit. Sajikan bersama kentang goreng dan setup sayuran.

Untuk 4 Orang


Resep Makanan Pilihan: RESEP MASAKAN KRECEK KACANG MERAH


RESEP MASAKAN KRECEK KACANG MERAH

Bahan:

  1. 100 gram kacang merah atau kacang tolo, rebus
  2. 100 gram kerecek yang telah digoreng
  3. 1 batang sereh, memarkan
  4. 1 ruas lengkuas, memarkan
  5. 1 lembar daun salam
  6. 2 lembar daun jeruk
  7. 50 gram cabe rawit
  8. 200 ml santan kental
  9. 800 ml air
  10. 20 gram gula merah
  11. Garam dan penyedap secukupnya
  12. 3 sendok makan minyak untuk menumis

 Bahan yang dihaluskan:

  1. 20 gram bawang merah
  2. 20 gram bawang putih
  3. 200 ml santan kental
  4. 800 ml air
  5. 20 gram gula merah
  6. Garam dan penyedap secukupnya
  7. 3 sendok makan minyak untuk menumis

 

Cara Membuat Resep Masakan Krecek Kacang Tanah:

  1. tumis bumbu halus, tambahkan sereh, lengkuas, daun salam, daun jeruk dan cabe rawit sampai harum.
  2. Masukkan kacang tolo dan air, aduk hingga kacang layu. Tambahkan krecek. Masak hingga matang.
  3. Tambahkan gula merah, garam dan bumbu penyedap.
  4. Masukkan santan kental dan sesekali diaduk agar santan tidak pecah.
  5. Masak hingga semua bahan matang dan kuah mengental. Angkat dan sajikan (bisa sebagai pelengkap gudek)

Aneka Jajanan Indonesia: RESEP KUE DADAR ANEKA WARNA


RESEP KUE DADAR ANEKA WARNA 

Bahan:

  1. 150 gram tepung terigu
  2. 2 butir telur
  3. 325 cc santan dari ½ buutir kelapa
  4. 125 gram gula pasir
  5. ¼ sendok teh garamPewarna hijau, merah, kuning secukupnya

Unti:

  1. ½ butir kelapa setengah tua, parut
  2. 150 gram gula merah, sisir
  3. 50 gram gula pasir
  4. 1 lembar daun pandan
  5. 1 sendok makan tepung ketan
  6. ¼ sendok teh garam

Cara Membuat Resep Kue Dadar Aneka Warna:

  1. Unti: masak kelapa, gula merah, gula pasir, garam, daun pandan hingga gula mencair. Beri tepung ketan, aduk-aduk. Angkat.
  2. Campur santan, tepung terigu, telur, gula pasir, garam. Aduk rata
  3. Bagi adonan menjadi 3 bagian, masing-masing beri warna kuning, merah, hijau. Diamkan 15 menit
  4. Olesi wajan anti lengket dengan minyak, panaskan wajan. Tuang adonan, ratakan sambil wajan diputar-putar. Panggang hingga matang-matang, lakukan hingga seluruh adonan habis unti diatas dadaran. Gulung. Hidangkan.

Untuk 12 buah


Kuliner Unik: RESEP KUE POPACO


RESEP KUE POPACO

Bahan:

  1. 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  2. 250 gram gula merah, iris
  3. 150 gram tepung beras
  4. 15 gram tepung kanji
  5. 2 lembar daun pandan
  6. 1 ½ sdt kayu manis bubuk
  7. Garam secukupnya
  8. Daun pandan besar secukupnya, bentuk mangkuk untuk cetakan

Saus santan:

  1. 1 butir kelapa ambil, santanya
  2. 1 ½ sdt tepung kanji
  3. Garam secukupnya

Cara Membuat:


  1. Masak santan dan gula merah sampai mendidih. Saring, dinginkan. Masukkan tepung beras, tepung kanji, daun pandan, kayu manis bubuk, cengkih bubuk, dan garam. Aduk tuang adonan ke dalam cetakan yang terbuat dari daun pandan, dinginkan.
  2. Saus santan:rebus santan, dan garam sampai mendidih, dinginkan. Siramkan saus santan diatas papaco.

Untuk 18 buah

Tip:aduk santan terus-menerus dan gunakan api sedang supaya santan tidak mudah pecah. Siram saus santan pada saat popaco dingin.


Kuliner Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN PASTA SALAD SAUS YOUGNES


RESEP MASAKAN PASTA SALAD SAUS YOUGNES

Bahan:

  1. 150 gram pasta instan bentuk kerang atau pasta bentuk lainnya
  2. 10 lembar daun selada, sobek kasar
  3. 1 buah apel hijau, potong dadu
  4. 1 buah mentimun hijau, potong dadu
  5. 5 buah tomat ceri, belah-belah
  6. 100 gram daging asap, iris memanjang
  7. 100 gram keju cheddar, potong dadu kecil
  8. 3 sdm air jeruk lemon
  9. Peterseli secukupnya

Saus:

  1. 100 ml mayones
  2. 100 ml youghurt tawar
  3. 1 siung bawang putih, cincang halus
  4. 1 helai daun bawang, cincang
  5. ¼ sdt garam

Cara Membuat Resep Masakan Pasta Salad Saus Yougnes:


  1. Rebus pasta instan dalam air mendidih dengan sedikit margarin dan garam sampai matang. Angkat. Sisihkan.
  2. Saus Yougnes: campur mayones, youghurt, bawang putih, daun bawang dan garam. Aduk sampai semua bahan tercampur rata. Sisihkan.
  3. Alasi piring dengan daun selada. Beri pasta, apel, ketimun, tomat cherry, daging asap dan keju, lalu beri perasan jeruk. Tuang saus secukupnya, lalu taburkan peterseli. Sajikan dingin.

Untuk 4 Porsi


Resep Masakan Indonesia: RESEP MASAKAN SAMBAL KEMIRI


RESEP MASAKAN SAMBAL KEMIRI

Bahan:

  1. 7 butir kemiri
  2. 5 butir bawang merah
  3. 3 buah cabai merah besar
  4. 15 buah cabai rawit merah
  5. 2 buah tomat
  6. Garam secukupnya
  7. 1 sdm gula merah, iris
  8. 3 sdm minyak, untuk menumis

Cara Membuat Resep Masakan Sambal Kemiri:

  1. Giling kemiri, bawang merah, cabai merah, cabai rawit dan tomat sampai halus. Tambahkan garam dan gula merah. Giling sampai halus dan rata.
  2. Panaskan minyak, tumis sambal sampai harum dan matang. Angkat.

Untuk 4-5 orang Tip: sambal kemiri cocok disajikan dengan aneka soto.


Sabtu, 30 Maret 2013

Wisata Masakan Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN SATE PADANG


RESEP MASAKAN SATE PADANG

Bahan:

  1. 1 kg lidah sapi, celup air panas, kerik, cuci bersih
  2. 1,5 liter air
  3. 1 lembar daun kunyit
  4. 2 cm lengkuas, memarkan
  5. 4 lembar daun jeruk
  6. 1 batang serai, memarkan
  7. 3 cm asam kandis
  8. 1 sendok teh garam
  9. 18 tusuk sate

Campur , aduk rata:

  1. 25 gram tepung beras
  2. 1 sendok makan tepung sagu

Haluskan:

  1. 8 buah cabai merah keriting
  2. 1 sendok teh ketumbar bubuk
  3. ½ sendok teh lada
  4. ¼ sendok teh jinten
  5. 6 siung bawang merah
  6. 1 sendok teh kari bubuk
  7. 2 cm kunyit
  8. 2 cm jahe
  9. 1 sendok makan minyak goreng

Cara Membuat Resep Masakan Sate Padang:


  1. Rebus lidah sapi, bumbu halus, kunyit, lengkuas, daun jeruk, serai, asam kandis, garam, masak hingga lidah empuk. Angkat, Tiriskan.
  2. Potong lidah ukuran 1x2x1 cm. Sisihkan airnya.
  3. Tusuk setiap 5 potong lidah sapi dengan tusuk sate. Panggang di atas bara api sambil dibalik-balik dan dioles minyak hingga matang dan harum.
  4. Panaskan air kaldu lidah, tambahkan air 500 ml, didihkan masukkan campuran tepung beras dan sagu, aduk rata dan mengental. Angkat.
  5. Sajikan sate bersama saus, potongan ketupat dan taburan bawang merah goreng.

Untuk 30 Tusuk